Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Monday, August 13, 2012

Urban safety Cycling Penting Pakai Lampu atau Scothlite



“Bersepeda dijalan raya saat malam hari tanpa lampu dan tanda khusus adalah sebuah perilaku yang ceroboh, membahayakan dirinya dan orang lain secara sengaja” 

Dipastikan hampir semua pengendara ranmor (mobil, motor atau truk) pasti pernah nyaris menabrak “obyek bergerak” lain didepannya saat mengemudi dimalam hari hanya gara gara “tidak terlihat dengan jelas”. Bahkan, lebih parah dari itu, pengendara ranmor tsb pernah menabrak telak saat berkendara dimalam hari. Korban laka lantas pun terjadi (kecelakaan lalu lintas).
Coba tanya satu persatu, siapapun pengendara ranmor, pasti mereka akan mengumpat ketika kaget tau tau dalam jarak lumayan dekat muncul sosok bayangan gelap dari sudut jalan didepan laju kendaraannya.  Dimalam hari, obyek bergerak didepan tanpa lampu penerangan yg memadai adalah sasaran berbahaya bagi siapapun pemakai jalan raya. Tak terkecuali sepeda genjot.
Jujur, saya ini salah satu pengemudi ranmor yg pernah mengumpat kesal ketika kaget melihat ujug ujug ada obyek gelap didepan laju kendaraan ini.   Sayapun pernah menjadi korban disenggol oleh ranmor lain dari belakang (disundul keras) ketika naik sepeda dimalam hari.

Gara garanya sepele saja, waktu itu,  sepeda yg dinaikin tidak memakai lampu, atau tanda khusus lain spt mata kucing atau 3M scothlite. Beruntung, waktu itu tidak sampai ada nyawa melayang gara gara insiden yg membuat jantung berdebar kencang. Saya selamat, dan orang lain juga tidak terluka parah (tapi masing masing saling mengumpat).

Pengalaman membuat lebih dewasa.

Dalam hati ini berkata:  ya betul, untuk apa celaka dijalan raya, dan kenapa harus membuat org lain ikut celaka hanya gara gara sepele spt ini?   Bersikaplah fair untuk org lain juga.  Kalau gak mau celaka, maka jangan bikin celaka org lain, kan?

Sejak kejadian itu, sepeda diberi lampu tambahan dan diberi 3M scothlite yang akan tampak sangat jelas dari depan, dari samping kiri dan kanan, serta dari belakang.  Saya memilih menempelkan stiker 3M scothlite dibeberapa titik paling visible untuk dilihat oleh pengemudi lain.  Stiker lebih ringan dan kompak untuk diletakan dibeberapa titik disepeda, termasuk dililitkan di (misal) batang frame, atau dililitkan di kabel sepeda.  Stiker 3M memang paling ideal ditempelkan di body frame sepeda.

Urban Safety Cycling  adalah sebuah keharusan ketika memilih bersepeda (apalagi malam hari) ditengah kota dengan lalu lintas padat seperti ini. Tanpa itu, jika ditabrak ranmor lain, maka jangan terburu buru menyalahkan orang lain yg menabrak, cobalah lihat diri sendiri dengan lebih sabar agar sadar dimana letak kesalahan diri sendiri.  *** hsgautama.blogspot.com

http://hsgautama.blogspot.com/search/label/A-SALE






No comments:

Post a Comment

PERHATIAN :::::::::::
* Komentar DI MODERASI oleh admin dengan persetujuan.
* Komentar HANYA soal isi blog ini saja. Promo dilarang disini, maaf.
* Jika kalian penipu online, fake onlineshop jangan harap bisa posting disini. Blog ini tidak dipakai buat numpang aksi penipuan oleh pihak lain. Carilah makan halal sana dan jangan menipu.
* NO offensive item, NO haters gak jelas, NO kekerasan, NO SARA, NO Sex item whatsoeva, NO Judi online, NO drugs, NO Alcohol, NO praktek dukun mistik dan pesugihan.

Pedagang Antik dan Barang Jadoel

10 Tahun Dagang Online

10 Tahun Dagang Online

Join Grup Pemancing Fesbuk "Pasarikan", klik foto banner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...