Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Friday, August 10, 2012

Review Kinetic: Pendapat Kritis Apa betul Seiko Kinetic Jelek? Layak Beli atau Tidak?


Bisa dibilang produk Seiko yg jarang dilirik pembeli dan juga pedagang adalah Kinetic. Setiap pembeli yg mau mengambil jam Kinetic, penjualnya menasehati jangan mengambil itu. Kata mereka: jelek dan bikin pusing. Dan ketika dikejar lebih jauh lagi apa maksudnya "kinetic jelek",  mereka hanya memberi alasan standar dan tidak pernah ada penjelasan teknis yg memadai. Kalau cuma asbun bilang "jelek-jelek-jelek" doang, waah susah juga tanpa penjelasan teknis yg logis. Tul gak?
Dengan kata lain, penjual "menakut nakuti" pembeli spy memilih Seiko quartz atau automatic, ketimbang pusing dikomplain pelanggan dikemudian hari (jadi lebih karena pedagang mmg gak mau pusing dg pertanyaan user).

Pedagang mengatakan jelek al:

1) Digoyangkan terlalu lama dari keadaan sleep setelah diambil dari etalase, pedagang malas melakukan ini. Gunanya digoyangkan tangan spy listrik terisi ke battere minimal separuh cadangan tenaganya. Jika listrik kurang maka gerakan jarum detik tdk sempurna. Charging batere Kinetic bisa dilakukan fullcharge sempurna tanpa menggoyangkan jam dengan memakai alat charger elektromagnetik khusus, dan celakanya tidak semua toko jam punya ini wajarlah jika pedagang jadi malas menggerakan jam sampai 30 menitan (ini kritikan tajam buat pedagang lho ya).

2) Kapasitor dan battere kinetic dikatakan jelek. Ini membuat kinetic tidak bisa bekerja sempurna. Selalu dikatakan alasan spt ini. Padahal Kinetic sdh ada sejak 20 tahun silam, dan mengalami perubahan besar dari series awal mereka yg masih kuno, beda dengan teknologi Kinetic ditahun 2000 sampai skr. Apa iya riset Seiko tidak melakukan perbaikan dari kelemahan produk mereka?

3) Spt disebutkan didepan, "pedagang yg malas" adalah pedagang yg gak mau diributin dengan komplain atau pertanyaan pembeli. Mending jual putus, alias begitu dijual gak pusing dikontak pembeli lagi. Jika habitnya hanya mau untung dan gak mau repot menjelaskan atau menerima resiko komplain, tentu saja perilaku begini bikin susah konsumen kan.

Prototype awal Kinetic 1986

Teknologi Kinetic dikembangkan oleh Seiko tahun 1986 di Basel Fair dengan sebuah prototype yg dikenal dengan nama AGM. Konsepnya
adalah, gerakan tangan pemakainya dikonversikan menjadi listrik shg mengisi battere untuk menjalan mesin jam. Selama 20 tahun kemudian Kinetic dikenalkan kepada dunia, hingga tahun 2007 sudah terjual 8 juta unit. Tahun 1998 dikeluarkan Kinetic Auto Relay yg dalam pengujiannya bisa sampai 4 tahun berdetik. Tahun 1999 keluar Ultimate Kinetic Chronograph, masterpiece dikeluarga Kinetic yg disebut Seiko sbg wadah meleburnya antara prinsip mekanika dan elektronik menjadi satu dalam pencapaian sisi engineering teknisi di Seiko. Tahun 2005 keluar Kinetic Perpetual, dan  Tahun  2007 keluar lagi keluarga baru mereka yg paling advance yakni: Kinetic Direct Drive, disinilah jam bisa diputar manual untuk mengisi tenaga battere nya sekaligus memakai gerakan ayunan tangan.

Secara design, produk Kinetic dikeluarga diver nya sangat berbeda dengan mainstream design dijam diving automatic atau quartz Seiko. Sungguh, saya menilai inilah satu nilai lebih kenapa design atau look -tongkrongan jam diving dari "trah keluarga" Kinetic sangat gagah, kokoh, bagus, manly banget. Tim designer Seiko berhasil melakukan positioning yg sangat baik ketika membuat kemasan casing jam diver sehingga dalam sekejap pembeli akan tahu mana jam diver kinetic, dan mana lainnya (quartz, automatic, springdrive). Diacungin jempol dua deh.

http://hsgautama.blogspot.com/search/label/A-SALE


Highlight produk Seiko Kinetic saat ini:

SEIKO Kinetic Perpetual, mov 7D48
Perpetual calendar correct to the year 2100
Time relay system preserves accurate time up to 4 years

SEIKO Kinetic Direct Drive, mov 5D44
Tenaga listrik didapat dari putar jari manual, sekaligus dengan gerakan tangan
Power reserve bisa dilihat dari indicator nya.

SEIKO Kinetic Chronograph, mov 7L22
Full charge: Approximately 5 bulan

SEIKO Ultimate Kinetic Chronograph, mov 9T82
Full charge: Approximately 1 bulan
Chronograph up to 12 hours in 1/10 second increments

SEIKO Kinetic Autorelay, mov 5J32
Time relay system preserves accurate time for up to 4 years

SEIKO Kinetic GMT, mov 5M65
Full charge 6 bulan

-------------
review_kinetic, seiko kinetic review, review seiko, seiko kinetic, opini tentang seiko kinetic, kinetic direct drive, mesin seiko kinetic, caliber kinetic, seiko_kinetic,  review_seiko, review_seiko_kinetic
-------------

Deretan list calibre mesin jam Kinetic al:


5J21 
5J22
5M22, 
5M23, 
5M42 
5M43
5M62, 
5M63 
5M65
3023.24T

7M22, 
7M42 
7M45
1M20
3M21 
3M22
4M21


Charger khusus untuk mengisi catudaya di Kinetic:
Magnetic Wave charger untuk kinetic.


------

Tulisan saya soal kinetic diforum hobi JAM di kaskus:

Kayaknya harus buat tulisan di blog soal kinetic, banyak yg tanya ini PM atau diforum terbuka   Kinetic bagus atau tidak, layak atau tidak?

Saking banyaknya sampe saya bingung kok gua ujug2 jadi "dokter kinetic"? Hahaha kocak. Bukan pakar kinetic, dan bukan promo kinetic.
Cuma punya satu kinetic dan masih pengen jujur beli "kinetic direct drive" atau Chrononya yg cakep

Oke ini highlightnya:

!) Kinetic asik saja kok, dibeli sejak 2008-09 masih jalan aja kok. Ketakutan itu mmg sumbernya dari kapasitor dan battere yg salah diawal generasi sebelum 2000. Perbaikan itu lantas keluar mesin series 5M6x caliber dan sampai skr kinetic kebanyakan pakai jenis ini. (seiko bermain dijam tenaga listrik sdh 20 tahun)


2) Mesin 5M6x caliber dan sodaranya yg keluar sejak tahun 2000 itu membutuhkan sumber penyimpanan tenaga yg lebih besar dari kakek moyangnya. Karena itu dipakailah skr LiOn battere yg mampu menampung tenaga besar, awas lho yaaaa bukan sekedar battere kancing standar karena ini bumi-neraka bedanya dari sisi teknis. Tenaga cadangan itu tgt sama caliber mesin, Maxell LiOn saja ada yg cadangan tenaganya 1 bulan sampai 4 tahun.

3) Mengisi tenaga LiOn yg besar itu dibutuhkan perputaran bandul untuk "ngeng-ngkol" dinamonya dg perputaran sangat tinggi misal Maxell mengatakan harus diayun sebanyak 24.000x. Jika kurang bisa di charge dengan mesin khususnya untuk charging battere pakai gelombang elektromagnetik.

4) Oscillating weight harus diputar sebesar 10.000 rpm untuk menghasilkan listrik kedinamo nya. Jika tidak punya mesin charger nya maka dianjurkan kinetic dipakai tiap hari. JADI: SEMAKIN SERING DIPAKAI MAKA SEMAKIN STABIL LISTRIK TERISI DIBATTERE nya. Kinetic akhirnya cocok buat user yg jam nya cuma satu saja,  ketimbang kolektor yg jamnya ada 30 dilemari dan tiap hari ganti jam. Saya pakai kinetic seminggu sekali, atau sampai dua-tiga harian, dan oke saja tuh. Kalo sebulan gak dipakai lantas di charge.

5) "Hanya user yg berpikir maju akan memakai kinetic, bukan user yg oldskul" hahaha! poin ini bakalan mengundang caci maki temen2 disini ke gua. Hahaha! kidding! Mau pakai kinetic kayak selingkuh ke alexis supaya ganti menu, isinya gimanaaa gitu hahaha

hahaha...udah ah, bakalan hujan batu nih bentar lagi dilapak gua.


kapasitor baru di Kinetic modern

------


Waduh bukan pakar, ini cuma riset sana sini.
Soalnya penjual atau user jika ditanya kenapa gak mau beli kinetic, jawabannya cuma satu jelek. Lantas jelek apanya? Penjelasan dari mereka juga gak ada kok ditataran teknis kinetic. Susah kan.

Jika kita bekerja dengan mesin, maka ada nasehat bagus: pelajari manualnya dan bertindaklah sesuai acuan mesin. Jangan dibalik: apa maunya manusia ke mesin maka simesin harus mengikuti, JUSTRU yg benar seharusnya begini nih= mesinnya mensyaratkan kondisi apa,.. lalu manusianya menyesuaikan.

Saya bekerja dengan hardware dan software dibeberapa titik pekerjaan saya. Jadi saya tahu betul nasehat diatas ada benarnya. Ikutin step step yg diharuskan ketika memegang mesin itu, ubah semua habit kita usernya, baru mesin itu bekerja benar.

User yg klotokan 40 tahun pakai jam otomatik maka habitnya jelas mengikuti kebiasaan memakai jam otomatik. Begitu diubah mengikuti acuan kinetic dia kaget dan gagap. Lalu ujug2 mesin ngadat, dia menyalahkan mesin bukan melihat kedirinya dan merubah habitnya. Jadi sebabnya bisa karena usernya yg memang terbalik memahami logika hubungan manusia dan mesin yakni spt dikatakan diatas: pertama x ikuti acuan teknis simesin, lalu kemudian ikuti dg mengubah habit manusianya untuk menyesuaikan kemauan simesin.

------------

Dari baca baca sana sini, production batch awal kinetic memang banyak kelemahan. Dan dari kesalahan disana sini itu, pasar kemudian memberikan sentimen negatif dan memberikan cap= kinetic gatot dan tidak layak beli. Mungkin kayak tabiat Nokia = yg penting rilis cepetan produk kepasar bebas, masa bodo sama bug didalam unit mereka asalkan ereka jadi market leader (karena dianggap pioneer). Seiko dikasus kinetic rasanya terbawa oleh tabiat ini (tabiat umum diperusahaan raksasa hehehe).
Apa yg bro H2KA katakan, mencontoh kasus Betamax, ini juga mirip Sony yg ngotot semua kamera digitallnya harus pakai produk mini card Sony untuk storage nya. Hehehe rakus mengusai hulu kehilir spy keuntungan diraup mereka semua,... akibatnya dicap "keras kepala", pokoknya pihak lain gak boleh meraup untung dikelas second/thrid party nya.

Batch awal kinetic mereka, suplai kapasitornya didapat dari Matsushita, kapasitor EECW2R4E334 (5M2x series). Rasanya disinilah kegagalan itu, lalu seiko mengembangkan sendiri dengan sub divisi Seiko Instruments Incorporated (SII), keluar tipe baru SL920, lalu dari sini keluar lainnya lagi sampai batch produksi terkini. Kinetic sebelum tahun 2000 dicap banyak masalah, bikin pusing konsumen. Nowaday, kinetic modern sudah tidak pakai batere LiOn Maxell TC920S spt batch awalnya, seiko mengembangkan satu tipe penyimpanan catudaya yg diberi nama berbeda (spy gak membuat konsumen mikir itu adalah LiOn standar yg dijual diemperan jalan, apalah itu), yakni Kinetic Electricity Storage Unit atau E.S.U. Kita bisa mudah mencari data ESU dijam kinetic melalui google berdasarkan cal jam yg kita beli.
Kinetic skr lebih baik, kalo sempurna kayaknya belum ya. Mereka sudah memperbarui kapasitor dan ESU nya, and still developing until now.

Sekali lagi, kinetic sungguh sayang jika gak dijajal. Suka Seiko, ya tentunya dijajal. Kekekeke gua kayak promo nih.

Referensi dan pics (spy gak dianggap asbun dan pirated hehehe)
http://www.pmwf.com/
http://www.pmwf.com/Watches/WATCH
http://home.global.co.za/~pnel/
http://home.global.co.za/~pnel/Positive.htm
http://www.pmwf.com/Watches/SeikoTable.htm
Faulty kinetic capasitors


CATATAN:
Tidak semua toko jam memperbarui koleksi kinetic nya setahun sekali. Jadi kalo beli kinetic dan mau memastikan ente dapat kinetic yg isi jeroannya udah di apdet sesuai teknologi kinetic terkini, maka ada baiknya beli di AD seiko resmi. 


Nambah, @Malebox
Gerakan sweep detiknya patah2. Punya ane gerak patah2 spt Anisa Bahar   Soal akurasi jam, no problem, sama dengan quatz. Power reserve nya tergantung dengan disiplin dipakai, saya pakai seminggu sekali lalu disimpan seminggu dilemari khusus.

Referensi link:
http://www.seikowatches.com/technology/kinetic/index.html
http://www.seikowatches.com/baselworld/2007/press/details/070412_07.html
http://quartzimodo.com/the-seiko-kinetic-boon-or-bane/
http://www.seikowatches.com/technology/kinetic/
http://home.global.co.za/~pnel/

----------

[QUOTE=nikidasi;569965799]thanks for the great info on kinetic, bro hantulaut.
goes to page one. :cendolb

sedikit koreksi, yang dibold warna merah: bukan bandul atau oscillating weight yang berputar 10000 rpm, tapi putaran generator penghasil listrik yang digerakkan oleh bandul melalui serangkaian roda gigi untuk menaikkan rpm.[/QUOTE]


Bro Niki, saya baca dari riset dan melihat diagram skematik diatas, lalu saya menterjemahkan artinya spt itu, maaf kalo salah :)

Perputaran oscilating weight itulah yg akan "ngengkol" rotor magnetik (dinamo super kecil), putarannya harus setara dg 10.000 rpm ke 100.000 rpm dan terjadilah perubahan dari prinsip mekanika menjadi listrik.

Dari perputaran "high torque" itu masuk ke coil. Dari sini listrik disimpan Kinetic Energi Storage Unit (KESU), diolah oleh kapasitor dan masuk ke battere sebagai cadangan energi listrik untuk bertahan sekian minggu, sekian bulan.  *** hsgautama.blogspot.com


http://hsgautama.blogspot.com/search/label/A-SALE


-------------
review_kinetic, seiko kinetic review, review seiko, seiko kinetic, opini tentang seiko kinetic, kinetic direct drive, mesin seiko kinetic, caliber kinetic, seiko_kinetic,  review_seiko, review_seiko_kinetic
-------------

6 comments:

  1. Gw pake seiko kinetic autorelay 5J22-OB39 dengan nomor backcase 000728 hadiah dari ortu. pake sejak sept 2001 (seputaran peristiwa WTC..makanya gw inget banget) sampe sekarang (Juni 2014 and still) sama sekali gak ada masalah. selama 13 tahun mungkin baru 4x liat kinetic autorelaynya bekerja, setelah jam dilepas 3 harian. digoyang ringan 2-3x, jarum jam dan tanggal akan berputar menyesuaikan waktu sekarang dengan presisi. keren banget!!! ini jam tangguh dan badak. mau cari lagi produk kinetik autorelay..tp keliatannya udah nggak keluar ya?? yang dijual sekarang kinetik chrono, kinetik bla bla,...tp kemanakah kinetic autorelay nya?

    ReplyDelete
  2. Ane jg pake seiko aouto relay titanium 5j22-OB39 dgn seri 030602 dpt warisan dr abang ane....wlw blm genap 1 thn ane pake ane blm nemuin kendala n blm pernah liat kineticnya bekerja cz makan mandi ga pernah lepas dr tangan ane.maaf sblmnya ane make mudman..yg ane mau tnyain kebetulan rantainya dh ga ori ane pake yg biasa stainles.apa gerai seiko jual yg titaniumnya? N kapan sebaiknya jam ane dicek mesinnya secara berkalanya??

    ReplyDelete
  3. gan ane mw tanya dong, ane baru2 pake seiko 5 srp 555k1 cal. 4r63 di manual book ini type lock srew crown, kalo mw kunci di tekan crown nya di putar CW. kalo unlock nya di putar CCW, ane coba kok ga bisa ngunci ya msh bisa di tarik crown nya.... mohon bantuan dan pencerahan nya gan

    ReplyDelete
  4. pernah mau beli seiko diver diantara dua pilihan (lokasi di mall daerah jaksel), yang punya toko bilang bahwa yang kinetic nggak bagus (saya lupa alasannya mungkin dari daya tahannya). Akhirnya ambil srp299 automatic, bagus sih beli dari 2013.

    ReplyDelete

PERHATIAN :::::::::::
* Komentar DI MODERASI oleh admin dengan persetujuan.
* Komentar HANYA soal isi blog ini saja. Promo dilarang disini, maaf.
* Jika kalian penipu online, fake onlineshop jangan harap bisa posting disini. Blog ini tidak dipakai buat numpang aksi penipuan oleh pihak lain. Carilah makan halal sana dan jangan menipu.
* NO offensive item, NO haters gak jelas, NO kekerasan, NO SARA, NO Sex item whatsoeva, NO Judi online, NO drugs, NO Alcohol, NO praktek dukun mistik dan pesugihan.

Pedagang Antik dan Barang Jadoel

10 Tahun Dagang Online

10 Tahun Dagang Online

Join Grup Pemancing Fesbuk "Pasarikan", klik foto banner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...