Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Wednesday, August 8, 2012

Sadel bagus dari Selle Royal Gel Lookin Sport


Selle Royal adalah satu brand kuat dikalangan pesepeda karena mereka membuat seat atau sadel tempat duduk disepeda. Produsen yg menggarap lahan khusus seat memang banyak, dan persaingannya cukup ketat. Mulai dari yg paling murah, sampai harganya gak masuk akal untuk sebuah tempat duduk sepeda.
Seat seringkali dikembalikan pada pilihan pribadi. Dia sangat personal. Buat saya seperti itulah. Karena itu mencari sadel yg enak buat bokong adalah sangat penting. Katakan saja, untuk perjalanan 10 km selama satu jam, maka selama itulah kita akan duduk disatu seat yg sama sambil mengayuh sepeda. Jika menempuh perjalanan 30km, maka itu sama artinya 3 jam lebih bokong diletakan disana. Jika bokong terasa pedas, panas, dan terasa menusuk, maka itu sama artinya sebuah siksaan tersendiri. Buat apa menjalankan hobi ini lantas menjadi kesakitan?

Salah satu sadel yg dijajal adalah Selle Royal Gel Lookin Sport.
Namanya kok gak sreg yah, mblibet gak enak nyebutnya. Lepas dari namanya yg spt itu, Selle Royal satu ini memang enak banget. Ketika melakukan perjalanan 10 hari di Bali, barang ini terpasang dikursi sepeda Pocket Expedition dan bisa dibilang: gua cinta sama ini.
Susunan isinya dijejali dengan GEL yg dijamin memang beda dari busa konvensional. Gel mempunyai kemampatan dan tingkat kekenyalan yg istimewa. Berat tubuh akan ditampung oleh gel dengan sangat luwes dan merata disemua titik selangkangan. Inilah yg dikatakan bedanya antara sadel biasa saja dan sadel pakai gel. Begitu bobot badan diangkat, maka gel itu akan melembung cepat mengembalikan bentuk semula sadel itu spt awalnya.
Selain itu, seluruh sarung pembungkus cover Selle Royal Lookin' ini memakai satu material baru yg mampu membuat permukaan sarungnya tetap adem. Letakan sadel itu diterik siang bolong, setelah 15 menit dijemur, lalu tempelkan tangan disana, dan akan terasa bahwa permukaan sadel ini akan tetap adem. Pembungkus material baru ini memang membuatnya berbeda dibanding sadel biasa dipasaran saat ini.
Perbedaan lainnya, sadel ini memakai teknologi lanjutan dari RVL atau Royal Vacuum Light. RVL akan membuat sadel 100% weather proof, curahan air hujan tidak akan merembes masuk kedalam karena seluruh sisi sadel dipasang ketat tanpa celah. Selain itu, RVL disebut membuat bobot sadel makin ringan. Yaa memang, buat apa bikin sadel yg berat. Jika sebagus ini tapi berat gak enak juga kan. Dibagian buntut sadel tersedia clip kecil untuk mencantolkan lampu atau pernk lainnya. Artinya, pemakai gak perlu pasang sekrup lagi untuk meletakan lampu disana.


Lantas apa artinya "lookin" disana?
Ternyata maksudnya, disadel itu bagian atas ada plastik bening yg bisa melihat isi dalam sadel yg dijejali dengan teknologi GEL. Oh begitu to? Hahaha, gak penting amat mau keliatan apa engga. Yg jelas, sadel ini asli enak buat bokong. Gak bohong lah. *** hsgautama.blogspot.com

http://hsgautama.blogspot.com/search/label/A-SALE





No comments:

Post a Comment

PERHATIAN :::::::::::
* Komentar DI MODERASI oleh admin dengan persetujuan.
* Komentar HANYA soal isi blog ini saja. Promo dilarang disini, maaf.
* Jika kalian penipu online, fake onlineshop jangan harap bisa posting disini. Blog ini tidak dipakai buat numpang aksi penipuan oleh pihak lain. Carilah makan halal sana dan jangan menipu.
* NO offensive item, NO haters gak jelas, NO kekerasan, NO SARA, NO Sex item whatsoeva, NO Judi online, NO drugs, NO Alcohol, NO praktek dukun mistik dan pesugihan.

Pedagang Antik dan Barang Jadoel

10 Tahun Dagang Online

10 Tahun Dagang Online

Join Grup Pemancing Fesbuk "Pasarikan", klik foto banner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...