Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat
Thursday, August 9, 2012
Bangkit dari kubur Casio jadul dari tahun 1994
Jam tangan paling tua saat ini yg masih ada ditangan adalah Casio standar yg dibeli era 94an. Tepatnya sih lupa kapan, tapi sekitar tahun 90an lewat, Waktu itu punya dua jam tangan, yakni casio tuwir satu ini dan sebuah jam diving pakai bezel rotating yg gedenya kayak meteran air PAM. Waktu jaman segitu jam favorit yg mampu kebeli cuma ini, jam lainnya terasa mahal dan gak kuat dikantong. Waktu itu pusat pembelian jam bisa tawar menawar kencang adanya di Pasar Senen dan disekitar Pasar Baru Jakpus. Jika beli ditempat lain sih bisa saja, tapi harganya lebih mahal dan tidak bisa tawar menawar.
Casio digital ini tipe (1584) - W 727H, termasuk jam populer diera itu. Simple dan nyaman dipakai dipergelangan tangan. Jam ini yg banyak menemani kearea penugasan dimanapun, diseluruh Indonesia dan sampai keluar negeri. Silih berganti selama 15 tahun sempat membeli dan jual beberapa jam tangan, toh Casio satu ini masih saja disimpan. Jam kesayangan, gak akan dikasihkan keorang lain. Mempunyai jam dari masa lalu adalah satu hal yg menyenangkan juga. Kinerjanya gak mengecewakan, dan bisa diandalkan disemua tempat.
Ketika tahun 2000 an pindah kerja, jam ini sempat mati battere nya. Habis power dan gak jalan lagi. Didiemkan saja didalam lemari dan gak diutak atik sampai akhirnya minggu ini dibawa ketoko jam, seorang kenalan yg punya toko di Melawai Blok M. Permintaannya simple aja, tolong hidupkan lagi barang ini. Case belakang dibuka dan dimasukan battere anyar, maka jam langsung nyala. Ternyata masih ada napasnya barang ini. Gile, 10 tahun gak nyala masih oke saja dianya. Begitu nyala langsung dibawa ngantor ke Mampang, ditaruh dipergelangan tangan kanan. Ada seorang kawan karib yg pernah tahu jam ini dipakai tahun 90 an tertawa lihat jam ini dipakai ditangan. Kata dia, wah jam lo masih idup juga tuh, gile kuat amat ya?
Masihkah kalian punya jam tangan tua dari era 10 tahun silam?
Jika ada lebih baik jangan dibuang. Sayang. Biarpun nilai uangnya tidak ada, toh ini tetap barang kenangan yg punya banyak cerita yg sangat pribadi. *** hsgautama.blogspot.com
2 comments:
PERHATIAN :::::::::::
* Komentar DI MODERASI oleh admin dengan persetujuan.
* Komentar HANYA soal isi blog ini saja. Promo dilarang disini, maaf.
* Jika kalian penipu online, fake onlineshop jangan harap bisa posting disini. Blog ini tidak dipakai buat numpang aksi penipuan oleh pihak lain. Carilah makan halal sana dan jangan menipu.
* NO offensive item, NO haters gak jelas, NO kekerasan, NO SARA, NO Sex item whatsoeva, NO Judi online, NO drugs, NO Alcohol, NO praktek dukun mistik dan pesugihan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Min, ad infokah dimana ad yang jual casio tipe ini sekarang?
ReplyDeleteUdah gak ada lagi bos
Delete