Buat sebagian besar penduduk Indonesia mungkin tidak paham apa itu cufflink karena dalam keseharian kita disini, cufflink tidak dipakai dan gampang dilihat tiap saat. Cufflink semacam pemanis diujung lengan panjang baju yang gunanya hampir mirip dengan kancing. Pemanis ini jadi salah satu aksentuasi yang bagus buat berbusana "wah"
Memakai cufflink biasanya digunakan ketika berpakaian formal dan sangat rapih untuk moment sangat istimewa misal diundang acara jamuan makan malam kenegaraan di Istana Perdana Mentri Perancis (state dinner), diundang YM Raja Brunei diacara jubilee dia, acara dinner persahabatan dengan raja Thailand, dan seterusnya. Intinya memakai cufflink sama artinya dia sedang mengikuti acara sangat spesial. Pakai jas lengkap, atau pakai tuxedo, lalu dijung lengan panjang baju putih kemudian ditusukan cufflink ini. Dia memang aksentuasi, pemanis berbusana sehingga kelihatan mewah dan keren. Baju hem memakai cufflink maka tidak terpasang kancing biasa. Ini dibedakan dengan kerja sehari hari yang cuma pakai jas biasa dan tidak memakai baju hem lengan panjang pakai cufflink, tapi cukup pakai baju hem pakai kancing standar. Jika kerja tiap hari pakai cufflink bisa nyangkut kemana mana, repot. Cufflink biasanya tidak berdiri sendiri, dia sebetulnya ada satu set. Kalo gak salah ingat dulu ditahun 70-80an didalam negeri beken istilah "man set". Artinya perlengkapan pria (a man) satu set komplit, mulai dari pengikat ujung lengan baju ini, pengikat dasi macam macam (ada yang bilang :tie bar" dan ada yang mengatakan "tie clip", atau "swank tie clip"), tie strap, dan tie tack. Banyak betul ya hahaha. Memang susah deh kalo mau dress up betul dan tepat. Saya juga belajar dari bapak almarhum karena dia memang kerap diundang diacara resmi kenegaraan jaman dulu, lalu ketika besar jadi wartawan mulai ikut di puluhan acara acara resmi kenegaraan barulah paham etiket berpakaian klasik dan perniknya seperti ini. Penting gak penting, dipekerjaan saya sih jaman dulu harus dipahami hal begini, apalagi jika kerja di institusi asing.
Cufflink indah dibawah ini cukup unik. Barang asli ini adalah milik dari RAKETA, salah satu produsen jam kuat dari Rusia sana, RAKETA mengklaim dirinya sebagai "the oldest watch manufacture at Rusia since 1721". Cufflink nya dibuat dari movement jam (mesin jam) asli, bukan replika, dan dijadikan cufflink yang sangat indah. Model begini termasuk sangat sulit ditemui dan ini termasuk orisinil karena memang terbuat dari mesin jam asli bikinan Raketa Rusia. Buat aktivis jam tangan atau pengumpul benda benda unik, rasanya cufflink Raketa ini layak dimiliki karena memang unik dan juga sekaligus indah bagus. Sayangnya, disini mencari cufflink Raketa bakalan sangat susah dicari. Tentu saja memang karena cufflink tidak populer dikalangan penduduk kita, tapi memang juga agen Raketa yang jualan ini di Jakarta siapa? Tidak ada yang jual, harus pesan di online. *** hsgautama.blogspot.com
Foto kanan dari sini, sedangkan foto cufflink diminta atas ijin web resmi Raketa.
http://world.raketa-shop.com/
http://en.wikipedia.org/wiki/Raketa
Memakai cufflink biasanya digunakan ketika berpakaian formal dan sangat rapih untuk moment sangat istimewa misal diundang acara jamuan makan malam kenegaraan di Istana Perdana Mentri Perancis (state dinner), diundang YM Raja Brunei diacara jubilee dia, acara dinner persahabatan dengan raja Thailand, dan seterusnya. Intinya memakai cufflink sama artinya dia sedang mengikuti acara sangat spesial. Pakai jas lengkap, atau pakai tuxedo, lalu dijung lengan panjang baju putih kemudian ditusukan cufflink ini. Dia memang aksentuasi, pemanis berbusana sehingga kelihatan mewah dan keren. Baju hem memakai cufflink maka tidak terpasang kancing biasa. Ini dibedakan dengan kerja sehari hari yang cuma pakai jas biasa dan tidak memakai baju hem lengan panjang pakai cufflink, tapi cukup pakai baju hem pakai kancing standar. Jika kerja tiap hari pakai cufflink bisa nyangkut kemana mana, repot. Cufflink biasanya tidak berdiri sendiri, dia sebetulnya ada satu set. Kalo gak salah ingat dulu ditahun 70-80an didalam negeri beken istilah "man set". Artinya perlengkapan pria (a man) satu set komplit, mulai dari pengikat ujung lengan baju ini, pengikat dasi macam macam (ada yang bilang :tie bar" dan ada yang mengatakan "tie clip", atau "swank tie clip"), tie strap, dan tie tack. Banyak betul ya hahaha. Memang susah deh kalo mau dress up betul dan tepat. Saya juga belajar dari bapak almarhum karena dia memang kerap diundang diacara resmi kenegaraan jaman dulu, lalu ketika besar jadi wartawan mulai ikut di puluhan acara acara resmi kenegaraan barulah paham etiket berpakaian klasik dan perniknya seperti ini. Penting gak penting, dipekerjaan saya sih jaman dulu harus dipahami hal begini, apalagi jika kerja di institusi asing.
Cufflink indah dibawah ini cukup unik. Barang asli ini adalah milik dari RAKETA, salah satu produsen jam kuat dari Rusia sana, RAKETA mengklaim dirinya sebagai "the oldest watch manufacture at Rusia since 1721". Cufflink nya dibuat dari movement jam (mesin jam) asli, bukan replika, dan dijadikan cufflink yang sangat indah. Model begini termasuk sangat sulit ditemui dan ini termasuk orisinil karena memang terbuat dari mesin jam asli bikinan Raketa Rusia. Buat aktivis jam tangan atau pengumpul benda benda unik, rasanya cufflink Raketa ini layak dimiliki karena memang unik dan juga sekaligus indah bagus. Sayangnya, disini mencari cufflink Raketa bakalan sangat susah dicari. Tentu saja memang karena cufflink tidak populer dikalangan penduduk kita, tapi memang juga agen Raketa yang jualan ini di Jakarta siapa? Tidak ada yang jual, harus pesan di online. *** hsgautama.blogspot.com
Foto kanan dari sini, sedangkan foto cufflink diminta atas ijin web resmi Raketa.
http://world.raketa-shop.com/
http://en.wikipedia.org/wiki/Raketa
Kalau fungsinya sendiri untuk apa??
ReplyDeleteKalau kita pakai baju hem lengan panjang kan supaya ujungnya (dekat telapak tangan) tidak terbuka kemana mana lantas kita kancingkan? Bukan begitu? Naaah dibaju khusus untuk pasangan Tuxedo, hem daleman itu gak pakai kancing , tapi dikasih cufflink ini. Cufflink adl aksentuasi berbusana, jika gak dikasih itu tentu saja ujung hem dilengan akan terbuka lebar, dan tentu saja spy lebih kelihatan wah.
ReplyDelete