Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Baca Rules Sisi Kiri Dengan Cermat

Tuesday, September 8, 2015

Beli sleeping bag, carilah yang paling kecil digulung

Ringkas, bobot 750 gram
Mencari sleeping bag buat yang suka aktifitas outdoor rasanya perlu. Komunitas hiking, pemancing, pemain sepeda, backpackers biasanya punya SB. Sekali beli maka jadi modal seumur hidup kecuali jika sleeping bag (SB) itu hilang dicuri atau terbakar. Jadi sebelum beli, pikirkan dengan tepat: SB macam apakah yang akan dibeli?

Membeli SB untuk pemakaian dinegara Indonesia sebetulnya tidak rumit amat. SB kerap disebut sebagai kantong kepompong untuk tidur menahan kejamnya hawa dingin. Dan udara dingin dinegara tropis seperti Indonesia tidak terlalu parah seperti di Eropa. Naik gunung disini rata rata ketinggian main dikisaran 2500 m DPL. Artinya suhu terdingin diatas gunung paling tinggi adalah 15* C inipun sudah kasus sangat jarang.

Jadi jangan cari SB import dari Eropa karena selain harganya kelewat mahal, juga nyaris tidak ada gunanya disini akibat SB eropa itu dipakai untuk cuaca salju. Belilah SB buatan lokal saja sudah cukup. Cari SB yang paling ringkas dalam kondisi terbungkus. Semakin kecil dimensinya, maka semakin enak  dibawa dalam tas ransel. Tidak makan tempat, tidak bulky. Opsi lain selain ringkas, adalah carilah yang paling ringan bobotnya.  Berat SB rata rata di 700 gram atau lebih ke 1300 gram. SB tahun 90an masih berbobot 1200 gram lebih dan lingkarnya sangat besar, susah dimasukan tas.  Sedangkan dijaman modern ini SB sudah makin ringkas karena bahannya kian bagus. Sayangnya, berat SB modern buatan  lokal masih dikisaran 800 gram. Belum bisa turun sampai 400 gram. Catatan tambahan, jika berat tubuh diatas 100kg, agak susah mencari sleeping bag yang muat dengan lingkar tubuh. SB lokal biasanya disesuaikan dengan tubuh manusia rata rata disini.  ***** hsgautama.blogspot.com

SB dengan bobot 300-400 gram
https://www.capeunionmart.co.za/k-way-lite-400-sleeping-bag
http://www.omearacamping.com/igloo-envelope-400-gram-526-p.asp
http://www.zpacks.com/quilts/sleepingbag.shtml



No comments:

Post a Comment

PERHATIAN :::::::::::
* Komentar DI MODERASI oleh admin dengan persetujuan.
* Komentar HANYA soal isi blog ini saja. Promo dilarang disini, maaf.
* Jika kalian penipu online, fake onlineshop jangan harap bisa posting disini. Blog ini tidak dipakai buat numpang aksi penipuan oleh pihak lain. Carilah makan halal sana dan jangan menipu.
* NO offensive item, NO haters gak jelas, NO kekerasan, NO SARA, NO Sex item whatsoeva, NO Judi online, NO drugs, NO Alcohol, NO praktek dukun mistik dan pesugihan.

Pedagang Antik dan Barang Jadoel

10 Tahun Dagang Online

10 Tahun Dagang Online

Join Grup Pemancing Fesbuk "Pasarikan", klik foto banner

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...